Doa Berangkat Kerja

Doa Berangkat Kerja

Setiap hari kita selalu melakukan rutinitas kegiatan. Kita juga kadang kala harus menggeluti bidang-bidang baru. Pada saat memasuki aktivitas atau bidang baru itu, kita memohon kepada Allah agar senantiasa memberikan kemudahan dan kelancaran.

Imam Al-Ghazali menganjurkan kita untuk membaca doa berikut ini ketika kita memulai aktivitas atau memasuki bidang baru yang akan kita geluti. (Imam Al-Ghazali, Ihya Ulumiddin, [Beirut, Darul Fikr: 2018 M/1439-1440 H], juz I, halaman 408). Doa ini dikutip dari kitab suci Al-Qur’an.

رَبَّنَا آتِنَا مِنْ لَدُنْكَ رَحْمَةً وَهَيِّئْ لَنَا مِنْ أَمْرِنَا رَشَدًا. رَبِّ اشْرَحْ لِي صَدْرِي، وَيَسِّرْ لِي أَمْرِي

Rabbanā ātinā min ladunka rahmatan, wa hayyi’ lanā min amrinā rasyadan (Surat Al-Kahfi ayat 10), rabbisyrah lī shadrī, wa yassir lī amrī. (Surat Thahā ayat 25-26).

Artinya: “Wahai Tuhan kami, berikanlah rahmat kepada kami dari sisi-Mu dan sempurnakanlah bagi kami petunjuk yang lurus dalam urusan kami (ini). Ya Tuhanku, lapangkanlah untukku dadaku, dan mudahkanlah untukku urusanku.”

Sayyid Muhammad Az-Zabidi dalam Kitab Ithafus Sadatil Muttaqin (Syarah Ihya Ulumiddin) mengatakan, doa ini dapat dibaca ketika kita hendak memulai aktivitas atau mulai menggeluti bidang-bidang kehidupan tertentu. (Az-Zabidi, Ithaf, [Beirut, Muassasatut Tarikh Al-Arabi: 1994 M/1414 H], juz V, halaman 103-104).

Kita berharap dengan doa ini, Allah memberikan kemudahan aktivitas kita tanpa hambatan berarti. Wallahu a’lam. (Alhafiz Kurniawan)

***

Download segera! NU Online Super App, aplikasi keislaman terlengkap. Aplikasi yang memberikan layanan informasi serta pendukung aktivitas ibadah sehari-hari masyarakat Muslim di Indonesia.

#nahdlatululama #nuonline #nuonline_id #doanuonline #doaislam

Sumber Instagram : nuonline_id

Doa Islam Terkait

Posting Komentar